Example floating
Example floating
BeritaDaerah

SPPG Noling Diresmikan: Bukan Hanya Perbaikan Gizi, Tapi Juga Dongkrak UMKM Bupon

16
×

SPPG Noling Diresmikan: Bukan Hanya Perbaikan Gizi, Tapi Juga Dongkrak UMKM Bupon

Sebarkan artikel ini

Foldernusantara | Luwu – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Noling di Kecamatan Bupon, Kabupaten Luwu akhirnya resmi dibuka pada Sabtu (15/11/2025). Prosesi peresmian berlangsung sederhana dengan pemotongan pita sebagai tanda layanan mulai jalan.


Program ini langsung menyita perhatian warga karena SPPG Noling disiapkan untuk melayani 911 penerima manfaat pada tahap awal. Banyak orang tua berharap program ini membantu kebutuhan gizi anak di kampung mereka.


Wakil Ketua II DPRD Luwu, Sulkifli, yang hadir membuka kegiatan, menekankan pentingnya edukasi gizi dalam layanan tersebut.


“Program ini bukan hanya soal membagi makanan. Kita ingin keluarga di Bupon paham cara mengolah makanan sehat, supaya manfaatnya lebih panjang,” ujarnya.


Ia juga menyebut potensi ekonomi yang ikut bergerak jika UMKM lokal terlibat.
“Kalau produksi bahan baku dan tenaga kerjanya memakai orang Bupon, otomatis ekonomi kita ikut hidup,” tambahnya.


Penanggung Jawab Yayasan Malommo Dalle Sulawesi di Kabupaten Luwu, Asran Salam, menyampaikan bahwa tim sudah siap bekerja sejak awal pekan.


“Insya Allah Senin kita mulai menyalurkan makanan kepada penerima manfaat. Semua persiapan sudah rampung,” katanya.

Baca Juga :   PT Masmindo Dwi Area dan BPN Sulsel Perkuat Kepastian Hukum dan Pengamanan Aset Menjelang Tahap Konstruksi


Asran menegaskan bahwa standar gizi dan kebersihan menjadi hal yang paling dijaga setiap hari. Ia menyebut disiplin SOP menjadi kunci kelancaran layanan.


Senada dengan itu, Kepala SPPG Noling,
Rafina, menuturkan bahwa bahan makanan, cara masak, hingga pengantaran akan diawasi ketat.
“Kami ingin makanan yang sampai ke warga betul-betul aman dan memenuhi standar gizi. Kebersihan tetap nomor satu,” jelasnya.


Semntara itu, Camat Bupon, Gunawar Paesmo, juga memberi dukungan penuh terhadap beroperasinya SPPG Noling. Ia menyebut program ini sangat berkaitan dengan penurunan angka stunting di wilayah Bupon.


Menurutnya, kehadiran layanan MBG sudah lama ditunggu masyarakat.
Gunawar juga mengingatkan agar pengelola belajar dari beberapa kendala yang terjadi pada program serupa di daerah lain.


“Jangan sampai masalah itu terulang di sini. Kita harus patuh SOP supaya pelayanan tetap aman,” tegasnya.


Ia juga mengajak masyarakat ikut menjaga kelancaran program. Menurutnya, kolaborasi warga dan pengelola menjadi faktor penting agar layanan berjalan konsisten.


Turut Hadir pada kegiatan itu, Kepala Puskesmas Bupon, Babinsa dan sejumlah tokoh masyarakat setempat.

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *